Profil Sekolah

Rabu, 30 April 2014

Bank Sampah In Action

 

Bank Sampah sekolah merupakan gerakan swadaya untuk mengajak siswa SDN Limusnunggal 01 mengurangi volume sampah melalui upaya memilah dan memanfaatkan sampah yang masih memiliki nilai ekonomi sehingga menghasilkan nilai ekonomi bagi sekolah. Kegiatan ini merubah paradigma pengelolaan sampah ‘kumpul-angkut-buang’ menjadi pengolahan yang bertumpu pada pengurangan sampah dan penanganan sampah. Kegiatan pengurangan sampah dan penanganan sampah bermakna agar sekolah dapat melaksanakan kegiatan pembatasan timbunan sampah, dan pendauran ulang sampah.

Pelaksanaan bank sampah mengajarkan siswa untuk memilah sampah serta menumbuhkan kesadaran siswa dalam pengolahan sampah secara bijak dan pada akhirnya mengurangi jumlah sampah yang diangkut ke TPA. Pembangunan bank sampah ini akan menjadi momentum awal bagi SDN Limusnunggal 01 untuk membina kesadaran kolektif siswa untuk memulai memilah mendaur-ulang, dan memanfaatkan sampah karena sampah mempunyai nilai jual yang cukup baik, sehingga pengelolaan sampah yang berwawasan lingkungan menjadi budaya baru di sekolah tersebut. Secara tidak langsung siswa akan memahami tentang pemilahan sampah dan proses daur ulang sebuah sampah disamping keterlibatan mereka dalam menjaga lingkungan dan menghasilkan uang untuk keperluan sekolah saat melakukan kegiatan bank sampah



Skema Bank Sampah Limusnunggal 01


Tidak ada komentar:

Posting Komentar